Bersaing di Dunia Kerja, DPRD Pati Bu Ning Dorong Anak Muda Tingkatkan Kreativitas

PATI, Kompasnewsjateng.com – Jumlah pencari kerja di Kabupaten Pati yang semakin meningkat setiap tahunnya, mendapat perhatian dari salah satu anggota DPRD Pati, Endah Sri Wahyuningati alias Bu Ning.

Menurutnya hal ini cukup wajar, sebab lapangan kerja yang terbatas berbanding terbalik dengan jumlah tenaga kerja yang terus bertambah. Salah satu yang diusulkan oleh Bu Ning adalah mendorong anak muda agar lebih kreatif lagi.

Ia mengajak anak muda untuk bisa meningkatkan skill pada saat duduk di bangku sekolah maupun perguruan tinggi. Dikatakan, bahwa anak muda memiliki segudang kreatifitas. Sehingga itu harus bisa dikembangkan.

“Punya peluang dan potensi yang besar harus dikembangkan,” ujar Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) itu.

Termasuk kepada orang tua, untuk tidak menekan anak-anaknya. Melainkan orang tua harus mendukung keinginan anak yang paling penting keinginan atau tujuannya baik.

Selain mendorong untuk lebih kreatif lagi, Bu Ning juga berpesan untuk anak muda selalu belajar hal baru, ataupun belajar berorganisasi.

“Tujuan akhirnya sebuah tujuannya untuk sukses, karena itu adalah kunci, dan anak-anak jangan pernah ditekan. Belajar berorganisasi maupun mengembangkan organisasi itu sangat penting, kita bisa buat modal masa depan,” pungkasnya. (is/adv)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *