FGD Wartawan, Diskominfo Pati Gandeng BKPSDM Bahas Penerimaan CPNS Pemkab Pati Tahun 2024

PATI, Kompasnewsjateng.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Pati menggandeng Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dalam Focus Grup Discussion (FGD), Senin 26 Agustus 2024. Pada pertemuan tersebut, dijelaskan jika pada tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati membuka sebanyak 71 formasi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil). Dengan rincian 50 untuk tenaga teknis dan 21 lainnya untuk tenaga kesehatan.

FGD dipimpin langsung oleh Kabid Informasi Komunikasi dan Publikasi (IKP) Ida Istiani, serta narasumber dari BKPSDM yakni Kabid Kepegawaian Fendi Eko dan dihadiri sekitar 30 wartawan dari media online se-Kabupaten Pati.

Kabid IKP Ida Istiani menambahkan, pentingnya peran wartawan dam memberikan pemberitaan positif terkait proses seleksi CPNS Pemkab Pati tahun 2024. Salah satunya adalah memberikan pemberitaan terhadap calon pelamar agar tidak mudah tertipu dengan adanya calo.

“Jadi nanti harapannya panjenengan semua bisa memberikan berita positif untuk disampaikan kepada masyarakat khususnya calon pelamar CPNS Pemkab Pati,” sambung Ida.

Sinergi ini diharapkan bisa meminimalisir adanya kemungkinan-kemungkinan kegaduhan yang bisa terjadi pada seleksi CPNS Pemkab Pati tahun 2024.

Sementara itu Kabid Kepegawaian Fendi Eko, mengatakan jika saat ini pihaknya sudah memasuki masa pendaftaran. Para calon pelamar pun sudah bisa membuat akun melalui laman resmi sacasnbkn.go.id.

“Saat ini sudah memasuki proses pendaftaran dan pengumuman. Artinya jika sudah ada pendaftar bisa dimulai proses verifikasi administrasi pelamar,” ungkapnya.

Diingatkan jika pelamar hanya bisa melamar di satu formasi saja. Sebab, jika lebih dari itu maka pendaftar tidak bisa melangkah ke seleksi Selan yakni Seleksi Kompetensi Dasar atau SKD. (is)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *